Sejarah Berdirinya Kloter 2000

Berlangganan Tulisan Terbaru dari Kloter 2000 by Email. Gratis !!! Klik Disini
Friday, April 8, 2011
bisnis paling gratis

SEJARAH Terbentuknya Kloter 2000

Terbentuknya Kloter 2000 berawal dari seorang ibu yang mengalami koma selama 40 hari di Rumah Sakit Charitas akibat sepsis sehabis melahirkan. Dokter sudah angkat tangan dengan prognosa yang jelek, kalau bangun maka si ibu akan mengalami cacat fisik dan mungkin cacat mental juga akibat sepsis dan terlalu lama dalam koma.

Semua kenalan dan sahabat dari keluarga ini diminta untuk mendoakan si ibu. Saat kami datang si ibu masih di ruang ICU dengan kondisi masih koma, badan yang bengkak , dikelilingi oleh bermacam-macam slang plastik yang mengalirkan oxygen dan makanan dan slang untuk pembuangan , kabel-kabel monitor menempel dibagian-bagian tubuh tertentu. Melihat keadaan ini kami merasa tidak ada harapan, tetapi kami tetap berdoa mohon kesembuhan bagi ibu ini.

Demikianlah, bulan-bulan berlalu, kami sudah tidak mengingat lagi si ibu ini. Sampai pada suatu sore kami kedatangan seorang ibu muda yang memperkenalkan diri sebagai pasien yang kami doakan beberapa bulan sebelumnya di ruang ICU RS Charitas. Ia datang untuk menyatakan kebesaran Tuhan dimana Tuhan telah menyembuhkan dia, yang secara manusiawi tidak ada harapan, kalaupun hidup akan menderita cacat, namun apa yang kami lihat adalah seorang ibu muda yang sehat walafiat tidak cacat, baik fisik maupun mental. Terpujilah Tuhan selama-lamanya.

Sebagai balasan akan kasih Tuhan yang telah diterima oleh ibu ini, ia memutuskan untuk melayani Tuhan. Ia ikut dalam rombongan ibu-ibu yang membagikan komuni bagi umat yang tidak dapat pergi ke gereja, seminggu sekali.

Untuk mengenal Allah lebih dalam lagi, kami mengajak dia untuk mengikuti Seminar Hidup Dalam Roh. Dengan berkat Tuhan dimulailah SHDR dengan peserta 20 orang lebih, memakai tempat diteras belakang rumah dr. Theresia.

Dalam perjalanan SHDR sampai session ke lima, kami berkenalan dengan beberapa orang muda yang baru saja mengalami peristiwa dimana mereka boleh melihat kemuliaan Tuhan. Salah satu orang muda ini bekerja pada sebuah pabrik makanan ringan, dimana di pabrik itu mereka mengalami peristiwa yang aneh, yaitu, lampu-lampu dan mesin-mesin yang pada waktu mereka pulang, telah dimatikan, namun pada malam hari hidup sendiri padahal tidak ada seorangpun didalam pabrik itu.

Akhirnya mereka mengadakan Misa Arwah dipabrik tersebut dan semua gejala-gejala aneh itu hilang. Setelah pengalaman rohani yang mengesankan ini, orang-orang muda ini mulai mengadakan rekoleksi setiap bulan dipimpin oleh Romo Warjito. Karena Romo Warjito mendapat tugas di Roma, maka selanjutnya mereka dibimbing oleh Romo Haryoto.

Mereka diajak untuk mengikuti SHDR, namun karena kelompok pertama belum selesai dan masih berlangsung dengan session keenam, maka setelah melewati satu minggu kemudian barulah dimulai SHDR dengan kelompok baru ini , juga dengan jumlah peserta sekitar 20 orang, ditempat yang sama.

Demikianlah setelah kelompok ini selesai, mereka dengan menggebu-gebu ingin melayani, dan terjadi SHDR gelombang ketiga yang diselenggarakan oleh lingkungan-lingkungan di-Wilayah Satu, Paroki Santo Yoseph, bertempat di aula bawah Gedung Serba Guna, dengan panitia, para alumni SHDR dua gelombang sebelumnya.

Untuk membedakan anggota kelompok yang mengikuti SHDR inilah timbul istilah Kloter 1, Kloter 2 dan Kloter 3 , dan akhirnya pada tanggal 1 Oktober 1997 secara resmi membentuk Komunitas Kristiani dengan nama Kloter 2000 yaitu singkatan dari Kelompok Terang 2000.

Pada saat itu ada Lumen 2000, yaitu persatuan jurnalis Katolik sedunia yang bertekad turut memberitakan Injil keseluruh dunia , dengan tujuan pada tahun 2000 sebanyak mungkin orang telah mengenal Yesus Kristus itu pula yang mendorong kelompok ini untuk bergerak kearah yang sama.

Kelompok ini juga membuat komitmen untuk melayani Gereja dan Umat yang memerlukan.

Disepakati bersama untuk mengangkat Santa Teresia Kanak-kanak Yesus – Teresia Lisieux – sebagai Santa Pelindung Komunitas Kristiani Kelompok Terang 2000.

DASAR KITAB SUCI

* Yohanes 8 :12 “Akulah terang dunia, barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup”
* Matius 5: 14 , 16 “Kamu adalah terang dunia. Kota yang terletak diatas gunung tidak mungkin tersembunyi, demikianlah hendaknya terangmu bercahaya didepan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Tuhan”
* Yesaya 60:1 “Bangkitlah, menjadi teranglah …”
* Yesaya 49:6 “.. Aku akan membuat engkau menjadi terang bagi bangsa-bangsa..”

Lihat jadwal kegiatan kelompok terang 2000.

Silahkan Beri Komentar di kloter 2000 0 comments:

Post a Comment